dutapublik.com – BLORA Babinsa Koramil 10/Krd Serda Nyoto melakukan pendampingan terhadap warga yang melaksanakan tes swab di Puskesmas Mendenrejo Kecamatan Kradenan Kabupaten Blora Jawa Tengah, pada Jum’at (26/3).
Dalam kesempatan tersebut, Nyoto menyampaikan, bahwa pelaksanaan tes swab dapat memastikan kondisi tubuh apakah terpapar Covid-19 atau tidaknya.
“Kehadiran Kita disini ikut mematuhi penerapan prosedur kesehatan, sekaligus memberi contoh kepada warga bahwa pelaksanaan tes swab memberikan banyak manfaat. Salah satunya kita dapat mengetahui kondisi kita, apakah terkonfirmasi positif atau tidak, sehingga kita dapat mengambil langkah-langkah pencegahan agar mata rantai Covid-19 dapat diputus,” ujarnya.
Nyoto menambahkan, bahwa kehadiran dirinya untuk mengawal pelaksanaan tes swab.
“Kami hadir untuk mengawal proses tes swab yang dilakukan petugas medis, agar berjalan dengan aman dan tertib serta kondusif sesuai dengan protokol kesehatan,” imbuhnya.
Kemudian Babinsa juga menghimbau kepada warga untuk selalu waspada dan mengantisipasi penularan Covid-19.
“Tetap di rumah jika tidak ada keperluan yang mendesak diluar, membiasakan hidup bersih dengan rajin mencuci tangan dan selalu menggunakan masker,” pungkasnya. (ysn)