Duta Publik

Cegah Potensi Penyebaran Covid-19, Muspika Nguter Himbaukan Prokes Di Pasar Jamu

383

dutapublik.com – SUKOHARJO Pandemi covid-19 di wilayah Sukoharjo masih menunjukkan angka penambahan setiap harinya, beberapa warga masih saja ada yang terkonfirmasi positif covid-19.

Ini menjadi tugas bersama, baik aparat maupun warga masyarakat, semua bertanggung jawab untuk mengontrol dan berpartisipasi untuk memutus mata rantai covid-19 di wilayah Sukoharjo.

Operasi Yustisi penegakan disiplin protokol kesehatan maupun edukasi dan himbauan terus dilaksanakan di seluruh wilayah Sukoharjo. Hal ini adalah dalam rangka mendisiplinkan warga agar mematuhi protokol kesehatan hingga menjadi kebiasaan baru dalam kehidupan sehari-hari di tengah pandemi covid-19.

Beberapa spot yang beresiko terhadap kerawanan penyebaran covid-19 menjadi sasaran operasi yustisi maupun edukasi dan himbauan, diantara di pasar-pasar dan pusat kegiatan ekonomi masyarakat.

Seperti yang dilakukan oleh Bati Tuud Koramil 02 Nguter Pelda Sukamto, bersama anggota Polsek dan Satpol PP Kecamatan Nguter menyambangi para warga di sekitaran Pasar Jamu Nguter dan sepanjang jalan menuju Desa Plesan memberikan himbauan protokol kesehatan, pada Sabtu (27/3).

Himbauan ini bersifat mengingatkan warga, agar protokol kesehatan menjadi bagian kehidupan sehari-hari.

“Sukses dan tidaknya semua tergantung kepada seluruh warga masyarakat untuk menegakkan disiplin protokol kesehatan secara sadar dan mandiri, kita sebagai aparat hanya menghimbau dan mengingatkan,” tukas Sukamto. Sumber Agus Kemplu. (ysn)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!