Duta Publik

Kapolsek Kertajati Didampingi  Bhabinkamtibmas Berikan Santunan Dan Bantuan Alquran Kepada Majelis Iqro

353

dutapublik.com – MAJALENGKA Kapolsek Kertajati Polres Majalengka Polda Jabar  Iptu Yayat Hidayat didampingi Bhabinkamtibmas Desa Pakuberem memberikan santunan dan bantuan berupa Alquran dab Iqra kepada pondok pesantren Majelis Iqro bertempat di Desa Pakubeureum Kecamatan Kertajati Kabupaten Majalengka, Rabu (17/3).

Bantuan yang diberikan Kapolsek Kertajati bersama Bripka Dedi Ibnu tersebut langsung diterima oleh Ketua Majelis Iqro Abu Achmad Amir Syarifudin di Pondok pesantren Majelis Iqro Desa Pakubeureum Kecamatan Kertajati Kabupaten Majalengka.

Kapolsek Kertajati Iptu Yayat Hidayat mengatakan bahwa pemberian santunan serta sumbangan 10 Alquran tersebut dari hasil patungan para anggota Bhabinkamtibmas Polsek Kertajati yang bersumber dari sarana kontak Bhabinkamtibmas.

“Pemberian bantuan ini dilakukan bukan untuk membuatnya populer. tetapi diharapan agar Alquran dan Iqra tersebut dapat membantu santri yang ada di ponpes Majelis Iqro, terutama yang masih dalam tahap belajar,” ucap Kapolsek.

“Semoga hubungan silaturahmi antara anggota Polri, khususnya Bhabinkamtibmas dengan ulama dan tokoh agama bisa terjaga dengan baik,” ungkap Kapolsek.

Giat yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Kertajati ini mendapat sambutan baik dari Ketua Pengurus Ponpes Majelis Iqro Abu Achmad Amir Syarifudin.

“Kami mengucapkan terima kasih sudah perhatian kepada anak – anak kami. Semoga jadi ladang pahala untuk Bhabinkamtibmas dan Kapolsek Kertajati,” katanya.

Selain itu, Kapolsek menambahkan, hal ini merupakan nasihat dari Kapolres Majalengka AKBP Syamsul Huda yang selalu berpesan kepada anggotanya untuk bersedekah pada setiap kesempatan, guna  membantu sesama.

“Insya Allah perbuatan baik akan menjadi ladang amal dan  dibalas oleh Tuhan YME ,” imbuhnya. (desun)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!