Duta Publik

Sambangi Warga, Polisi Ingatkan Masyarakat Jaga Anak-Anak Muda Dari Bahaya Genk Motor

253

dutapublik.com, CIREBON –Bhabinkamtibmas Desa Picungpugur Bripka Subarno pada hari Sabtu tanggal 06 Agustus 2022 melaksanakan sambang desa dan mendatangi masyarakat di Desa Picungpugur Kecamatan Lemahabang Kabupaten Cirebon dalam rangka patroli kamtibmas dan memberikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Bripka Subarno menyampaikan kepada masyarakat agar menginginkan keluarganya agar tidak ikut dalam aktivitas genk motor terutama kepada masyarakat yang mempunyai anak-anak muda, selain itu Bhabinkamtibmas juga mengingatkan bahwa perhatian kepada anak-anak usia remaja sangat penting dilakukan oleh para orang tua, sebagai bentuk pencegahan sejak dini kepada anak anak supaya tidak terjerumus ke hal hal yang negatif.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Ibrahim Tompo mengatakan bahwa sudah menjadi kewajiban seorang Bhabinkamtibmas untuk selalu melaksanakan sambang kepada masyarakat, dan diharapkan dengan sambang patroli setiap hari dapat mencegah adanya anak anak muda generasi bangsa yang ikut dalam perbuatan negatif.

“Generasi muda adalah aset bangsa dan tanggung jawab bersama untuk menjaganya,” ujarnya. (Udadi)




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!